SMAN 1 PANGGANG

"Berbudaya, Berkarakter, Religius dan Berprestasi"




























Online Based Test

Penilaian peserta didik dengan pemanfaatan TIK menggunakan sistem online

Class Virtual

Pelaksanaan pembelajaran jarak jauh dengan kelas maya (dalam jaringan) di masa pandemic.

Our Library

Menambah wawasan, membuka jendela dunia di Perpustakaan "Sasana Aji Pustaka"

Jenis Pelayanan

1. Pelayanan Penerimaan Peserta Didik Baru

2. Pelayanan Observasi dan Penelitian Tentang Pendidikan

3. Pelayanan Pengaduan

4. Pelayanan Informasi Publik

5. Pelayanan Penerbitan Surat Pengganti Ijazah/STTB

6. Pelayanan Legalisasi Ijazah

7. Pelayanan Peminjaman Buku Paket Perpustakaan

Survey Kepuasan Masyarakat

Nilai Indeks Kepuasan Masyarakat, SKM Unit Pelayanan : 80.59

Mutu Pelayanan : B

Kinerja Unit Pelayanan : BAIK

*Berdasarkan Data Responden :
Laki - Laki : 82
Perempuan : 114
Total Responden : 196

Di sini kami belajar, demi mencapai masa depan yang cemerlang

0 Teachers
0 Students
0 Class
0 Programs

SMAPAZONE MAGAZINE

Media inspirasi dan aspirasi siswa SMAN 1 Panggang.


Yuk bergabung menjadi bagian dari SMAPAZONE MAGAZINE, dengan mengirimkan karya-karya Anda.

Setiap karya yang dikirimkan akan diposting di Blog / SMAPAMagz_Majalah Site

Baca Majalah

Our Latest Events

KIRAB SENI BUDAYA KAPANEWON PANGGANG - 2022

08:00AM-09:00AM SMAPA High School

Sabtu 20 Agustus 2022, SMAN 1 Panggang mengikuti Kirab seni budaya yang diselenggarakan oleh Kapanewon Panggang. Kirab seni dan budaya ini adalah kegiatan rutin yang diselenggarakan Kapanewon Panggang disetiap tahunnya dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia, yang diikuti oleh Instansi, Organisasi, Paguyuban dan elemen masyarakat lainnya. SMAN 1 Panggang pada kesempatan Kirab Tahun ini mengambil tema budaya Indonesia dengan tagline "Ngudi ngelmu rinonce budaya". Dalam kegiatan kirab ini, Bapak/Ibu Guru dan karyawan mengenakan pakaian adat jawa, dan diikuti setiap kelas dengan berbagai atribut budaya yang sangat kreatif serta menampilkan berbagai macam atraksi yang sangat menarik. Pada Kirab ini penampilan tiap kelas akan dinilai oleh Dewan Juri dari SMAN 1 Panggang, bagi kelas yang terpilih menjadi juara akan mendapat penghargaan dari Sekolah sebagai bentuk apresiasi untuk siswa-siswi SMAN 1 Panggang atas kreatifitas dan inovasi yang telah ditampilkan.

Baca Selengkapnya

UPACARA HUT RI KE - 77

10:30AM-11:00AM SMAPA High School

Upacara Bendera dalam rangka Memperingati Hari Ulang Tahun Ke-77 Republik Indonesia tingkat Kapanewon Panggang dilaksanakan di Lapangan Pudak Panggang pada Rabu 17 Agustus 2022. Pelaksanaan Upacara tahun ini bertindak sebagai Inspektur Upacara yaitu Ibu Dra. Widyastuti, MM. Panewu kapanewon Panggang dengan peserta upacara dari unsur pemerintahan (Kapanewon, Pamong Kalurahan beserta Lembaga Kalurahan, TNI /Polri/ ASN/ PGRI / Himpaudi, Sekolah, Tokoh agama, Tokoh Masyarakat, Ormas, dan elemen masyarakat lainnya. Upacara ini dapat berjalan dengan baik dan lancar dengan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) dari SMAN 1 Panggang yang dapat menjalankan tugas dengan baik.

Uji Publik dan Review Kurikulum TA 2022/2023

10:30AM-11:30AM SMAPA High School

Senin, 8 Agustus 2022 SMAN 1 Panggang mengadakan Uji Publik dan Review Kurikulum TA 2022/2023. Kegiatan ini sebagai persiapan memasuki Tahun Pelajaran 2022/2023. Penyusunan kurikulum dilakukan oleh Tim Pengembang Kurikulum (TPK) dengan melibatkan seluruh warga sekolah, Komite Sekolah, dan masyarakat. Uji publik diikuti guru dan karyawan dengan menghadirkan validator dari Balai Pendidikan Menengah Gunungkidul, Komite Sekolah, dan nara sumber. Pada Kegiatan tersebut diisi oleh narasumber yaitu dari Kepala Balai Dikmen Kab. Gunungkidul (Bapak Dwi Agus Muchdiharto, S.H., M.A), dan Pengawas SMA (Bapak Drs. Mujiman., MM). Hasil dari uji pulik ini nantinya akan disahkan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga DIY, namun sebelumnya akan direvisi terlebih dahulu jika memang masih ada kekurangan dalam penyusunan.

Baca Selengkapnya

UPACARA PEMBUKAAN MPLS DAN TAHUN PELAJARAN BARU 2022/2023

08:00AM-09:00AM SMAPA High School

Senin, 11 Juli 2022 SMAN 1 Panggang melaksanakan Upacara pembukaan MPLS dan Tahun Pelajaran baru Tahun 2022/2023. Upacara dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Panggang, Bapak Iswandi, M.Pd. Pelaksanaan upacara berjalan dengan lancar, ditandai dengan tenang dan khidmatnya peserta upacara yang terdiri dari Siswa Baru Kelas X, kelas XI, kelas XII, dan Bapak/Ibu Guru serta Karyawan. Pada amanat upacara, Bapak Iswandi menegaskan bahwa para siswa diharapkan untuk selalu giat dalam belajar, menjadikan Tahun Pelajaran baru ini sebagai awal semangat baru untuk menuntut ilmu. Di akhir upacara digelar sesi simbolis Penerimaan Siswa baru kelas X oleh Bapak Kepala Sekolah. Di tahun ini SMAN 1 Panggang menerima sebanyak 179 Siswa, yang terdiri dari 72 siswa Program MIPA dan 107 Program IPS.

Baca Selengkapnya

MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS) - 2022

10:30AM-11:00AM SMAPA High School

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2022/2023 SMAN 1 Panggang akan diselenggarakan mulai tanggal 11 Juli sampai dengan 15 Juli 2023. Pengenalan lingkungan sekolah ini bertujuan untuk mengenali potensi diri siswa baru, membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah, menumbuhkan motivasi, semangat, dan cara belajar efektif sebagai siswa baru, serta menumbuhkan perilaku positif. Dalam penyelenggaraannya akan diperkaya berbagai materi diantaranya : Budaya Yogyakarta, wawasan wiyata mandala, pencegahan tindak kekerasan, pendidikan karakter, pencegahan narkoba, pola perilaku hidup sehat, issue (gender, perundungan, kekerasan seksual) dan materi lainnya. Dengan kegiatan MPLS tersebut diharapkan siswa baru siap dalam menempuh kegiatan belajar mengajar di SMAN 1 Panggang.

Rapat Kerja dan Penyusunan Kurikulum TA 2022/2023

10:30AM-11:30AM SMAPA High School

Rabu, 6 Juli 2022 SMAN 1 Panggang mengadakan Rapat Kerja dan Penyusunan Kurikulum. Pelaksanaan Raker dilaksanakan selama tiga hari yaitu mulai tanggal 6 - 8 Juli. Dalam pelaksanaannya akan difokuskan pada tiga point pokok yaitu penyusunan program kerja sekolah, rapor mutu pendidikan sekolah, dan Kurikulum merdeka. Pada raker tersebut diisi oleh narasumber yang sangat berkompeten diantaranya : Drs. Mujiman, M.M, Comed Sudarsono, M.Pd, dan Jumiyanto, S.Pd., M.Eng. Dengan diadakan raker ini diharapkan SMAN 1 Panggang mampu mencapai target dan sasaran yaitu tersusunnya Program Sekolah Tahun Ajaran 2022/2023 guna tercapainya visi, misi, dan tujuan SMAN 1 Panggang

Baca Selengkapnya

Pisah Sambut Kepala Sekolah SMAN 1 Panggang

08:00AM-09:00AM SMAPA High School

Rabu, 6 April 2022 dilaksanakan acara Pisah sambut Kepala Sekolah SMAN 1 Panggang. Acara pisah sambut dihari oleh Kepala Balai Dikmen Kabupaten Gunungkidul, Pengawas SMA/SMK, Kepala Sekolah dan rombongan SMAN 1 Semanu, serta Bapak/Ibu guru karyawan SMAN 1 Panggang. Bapak Kepala Sekolah yang lama yaitu Bapak Aqsan Wibowo, S.Pd berpindah tugas menjadi Kepala Sekolah SMAN 1 Playen. Mutasi adalah hal yang lumrah dalam sebuah instansi, seperti halnya di sekolah kita ini SMAN 1 Panggang. Acara berlangsung dengan khidmat, rombongan tamu dari SMAN 1 Semanu mengantarkan Bapak Iswandi, S.Pd sebagai Kepala Sekolah baru ke SMAN 1 Panggang. Rombongan disambut oleh Bapak/Ibu guru, staff tata usaha dan OSIS SMAN 1 Panggang. Di masa kepemimpinan beliau selama kurang lebih 4 Tahun, Bapak Aqsan Wibowo, S.Pd adalah sosok pemimpin yang Cerdas, Berkarakter, Bijaksana dan sangat inspiratif. Terima kasih bapak Aqsan Wibowo, S.Pd untuk semua bimbingannya selama ini. Dan selamat datang bapak Iswandi, S.Pd, selamat menjalankan tugas baru di SMAN 1 Panggang.

Baca Selengkapnya

Senam Aerobik - HUT SMAPA ke 31

10:30AM-11:00AM SMAPA High School

Dalam acara HUT SMAPA ke 31, digelar senam aerobik yang menjadi salah satu kegiatan dalam perayan tahun ini. Senam berlangsung sangat meriah, ditandai dengan teriakan-teriakan semangat khas SMAPA oleh siswa. Tak mau kalah dengan siswa, di sisi kiri bapak/ibu guru karyawan berimprovisasi dengan gerakan dan hentakan yang sangat powerful diiringi dengan riuh gemuruh hingga menggetarkan lapangan SMAPA. Pak Mujana (Guru Bahasa Indonesia) yang sering disapa Pak Joe, nampak asik menikmati alunan musik aerobik dengan goyangan khasnya. "Saya kalo denger musik gini gak bisa diem, yang penting goyang aja", canda Pak Joe.

Dirgahayu SMAN 1 Panggang "Sugeng Ambal Warsa" yang ke - 31

14:30AM-15:30AM SMAPA High School

Kamis, 31 Maret 2022 SMAN 1 Panggang menggelar perayaan ulang tahun yang ke-31. Perayaan pada tahun ini agak berbeda dengan tahun lalu, dimana perayaan pada HUT ke 30 kemarin masih dalam nuansa pandemi sehingga digelar dengan sangat sederhana, namun tetap khidmat dan bermakna. Untuk kali ini perayaan HUT ke 31 yang mengusung tema "Tetap Berkarya dan Berinovasi di Masa Pandemi", digelar dengan konsep yang sangat ciamik dengan diisi berbagai kegiatan seperti potong tumpeng, senam aerobik, fashion show dan pentas seni lainnya. Perayaan HUT ke 31 tahun ini sangat berkesan, dan diharapkan mampu menjadi semangat baru bagi seluruh warga SMAPA untuk menuju SMAN 1 Panggang yang lebih maju. Namun demikian pelaksanaan HUT tetap memperhatikan protokol kesehatan, dimana saat ini masih dalam masa pembiasaan new normal.

Baca Selengkapnya

PEMILIHAN OSIS (PEMILOS) - 2021/2022

08:00AM-09:00AM SMAPA High School

Halo warga SMAPA Karena masa jabatan OSKA periode 2020/2021 akan segera berakhir. Kali ini SMA N 1 Panggang berkesempatan lagi mengadakan regenerasi untuk OSKA yang baru lohh. Maka pemilihan calon ketua osis dan calon wakil ketua osis akan dilaksanakan secara online yang dibuka pada hari jumat tanggal 12 November 2021. Untuk calon kandidat dan visi misi bisa kita lihat langsung di account Instagram @sman1panggang. Ayo warga SMAPA jangan lewatkan regenerasi untuk tahun ini! Pilihlah paslon sesuai kriteria kalian, yang pastinya mampu menjadikan SMA N 1 Panggang semakin jaya.

Baca Selengkapnya

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) 2021

10:30AM-11:00AM SMAPA High School

Pada Selasa 26 Oktober 2021, SMAN 1 Panggang melaksanakan kegiatan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS). Tim Penilai PKKS terdiri dari Kepala Balai Dikmen Kab. Gunungkidul (Bapak Dwi Agus Muchdiharto, S.H., M.A), Pengawas SMA (Bapak Drs. Mujiman., MM) dan Pengawas SMK (Bapak Sugiyanto, S.Pd) Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) merupakan kegiatan untuk menilai Kinerja dari Kepala Sekolah yang siselenggarakan tiap tahun. Tujuan dari Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) untuk mengetahui kualitas kemampuan kepala sekolah dan ketercapaian Standar Nasional Pendidikan (SNP) di sekolah. Manfaat dari PKKS adalah untuk menentukan indeks prestasi guna menentukan kebijakan promosi, mutasi, penghargaan dan pembinaan kemampuan profesional serta penilaian angka kredit.

Rapat Evaluasi PTM Terbatas

10:30AM-11:30AM SMAPA High School

Jumat 1 Oktober 2021, diselenggarakan Rapat Evaluasi Pelaksanaan PTMT yang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah Bapak Aqsan Wibowo, S.Pd. Pelaksanaan PTM terbatas yang sudah dilaksanakan dalam sepekan yaitu dimulai dari tanggal 27 September perlu dilakukan evaluasi. Dalam hal pelaksanaan mulai dari penerapan prokes dan pelaksanaan pembelajaran di kelas menjadi titik fokus dalam rapat evaluasi tersebut. Pelaksanaan PTMT sudah berjalan dengan baik, penerapan prokes sudah dilakukan dengan maksimal. Penjagaan di pintu masuk mulai dari cek suhu, cuci tangan dan himbauan wajib bermasker sudah diterapkan. Kegiatan pembelajaran dikelas berjalan kondusif dengan tetap menerapkan jaga jarak dengan jumlah peserta 50% dari total siswa setiap kelas. Pemberlakuan PTMT secara bergilir untuk minggu ke depan akan kembali dilaksanakan, melihat sampai saat ini pelaksanaan PTMT masih berjalan dengan lancar dan optimal.

Baca Selengkapnya

Pelaksanaan Survei Lingkungan Belajar Kemdikbudristek

08:00AM-09:00AM SMAPA High School

Pada Rabu 29 September 2021, Bapak/Ibu Guru melaksanakan pengisian Survei Lingkungan Belajar dari Kemdikbudristek di Lab TIK SMAN 1 Panggang. Sebelumnya pada hari Senin - Selasa 27-28 September 2021 juga telah dilaksanakan Asesmen Nasional yang diikuti oleh Siswa Sampling Kelas XI sebanyak 45 Siswa. Survei Lingkungan Belajar bertujuan memotret berbagai aspek yang terkait dengan lingkungan belajar di kelas maupun di tingkat satuan pendidikan, sehingga hasil asesmen nasional secara komprehensif memberikan profil satuan pendidikan dari input-proses-output. Setiap respon yang bapak/ibu berikan diharapkan dapat mencerminkan kondisi satuan pendidikan sesungguhnya dan menjadi informasi reflektif. Oleh karena itu; kejujuran, keaktifan, serta kelengkapan dalam pengisian survei lingkungan belajar; menjadi kunci kualitas informasi yang akan diterima oleh satuan pendidikan.

Baca Selengkapnya

Dimulainya Pembelajaran Tatap Muka Terbatas

10:30AM-11:00AM SMAPA High School

Pada Senin 27 September 2021 SMAN 1 Panggang mulai memberlakukan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT). Pelaksanaan PTMT dilaksanakan dengan sistem bergilir, 50% siswa masuk pagi dan 50% siswa masuk siang dengan durasi waktu PTMT 3 jam perhari. SMAN 1 Panggang memfokuskan tiga point penting dalam menggelar PTM terbatas. Pertama, menerapkan protokol kesehatan ketat guna mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah. Kedua, membiasakan adaptasi kebiasaan baru dengan rajin menjaga kebersihan. Ketiga, menfasilitasi dan memonitor pelaksanaan prokes yang disiplin di sekolah. Pelaksanaan PTMT ini merupakan salah satu upaya untuk menghindari dampak learning lost sangat mengkhawatirkan. Dengan diadakannya PTMT ini diharapkan siswa akan kembali semangat dalam mengikuti KBM, sehingga terbentuk sikap disipin, tanggung jawab, membentuk karakter yang baik dan berprestasi.

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Siswa SMAN 1 Panggang

10:30AM-11:30AM SMAPA High School

Kamis 23 September 2021, seluruh siswa SMAN 1 Panggang telah mengikuti vaksinasi tahap 2. Sebelumnya juga telah dilaksanakan vaksin tahap 1 pada Selasa 23 Agustus 2021. Vaksinasi tersebut merupakan vaksinasi terakhir yang dilaksanakan di SMAN 1 Panggang didukung oleh Dinas Kesehatan dan 072 KOREM Pamungkas 0730 KODIM GK. Dengan vaksinasi tersebut siswa siap kembali ke sekolah untuk memulai kegiatan belajar mengajar. Namun demikian, penerapan protokol kesehatan harus tetap dijaga, guna memutus rantai penyebaran covid-19. Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) akan dilaksanakan mulai hari Senin 27 September 2021.

Baca Selengkapnya

Dirgahayu SMAN 1 Panggang "Sugeng Ambal Warsa" yang ke - 30

08:00AM-09:00AM SMAPA High School

SMAN 1 Panggang menggelar perayaan ulang tahun yang ke-30 pada Kamis 1 April 2021. Perayaan tahun ini masih dalam nuansa pandemi sehingga digelar dengan sangat sederhana, namun tetap khidmat dan bermakna. Mengusung tema "Semangat Bangkit", SMAN 1 Panggang optimis dalam mewujudkan sekolah nyaman dan ramah di era pandemi covid-19. Perayaan hari jadi tersebut dilaksanakan di Aula Sekolah dan dihadiri oleh seluruh pendidik, tenaga pendidikan, perwakilan dari siswa yaitu OSIS beserta MPK dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Baca Selengkapnya

Berakhirnya US (Ujian Sekolah) TA 2020/2021

10:30AM-11:00AM SMAPA High School

Rabu 31 Maret 2021, Siswa SMAN 1 Panggang mengikuti US (Ujian Sekolah) yang terakhir. US Tahun Pelajaran 2020/2021 yang digelar mulai dari tanggal 23 Maret 2021 - 31 Maret 2021 dapat berjalan dengan lancar. Berbagai persiapan US baik dari sistem online dan ketersediaan koneksi yang stabil sudah disimulasikan sebelumnya oleh Proktor sekolah dan siswa. Praktis tidak ada kendala dari siswa dalam mengikuti Ujian Sekolah berbasis online tersebut.

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Tahap 2

10:30AM-11:30AM SMAPA High School

Selasa 30 Maret 2021, seluruh Pendidik dan tenaga kependidikan SMAN 1 Panggang telah mengikuti vaksinasi tahap 2. Vaksinasi tersebut merupakan vaksinasi terakhir yang dilaksanakan di UPT Puskesmas Panggang I pada pukul 09.00 - 10.00. Dengan vaksinasi tersebut pendidik dan tenaga kependidikan siap bekerja kembali memberikan pelayanan di Lingkungan sekolah SMAN 1 Panggang. Namun demikian, penerapan protokol kesehatan harus tetap dijaga, guna memutus rantai penyebaran covid-19.

Baca Selengkapnya

US (Ujian Sekolah) TA 2020/2021

08:00AM-09:00AM SMAPA High School

SMAN 1 Panggang akan menggelar US (Ujian Sekolah) Tahun Pelajaran 2020/2021 mulai tanggal 23 Maret 2021 - 31 Maret 2021. Pelaksanaan Ujian dengan menggunakan sistem daring atau ujian online dan dilaksanakan di rumah masing-masing siswa di masa pandemic covid-19.

Baca Selengkapnya

TPHBS TA 2020/2021

10:30AM-11:00AM SMAPA High School

Pada Rabu 17 Maret - Jumat 19 Maret 2021, Siswa SMAN 1 Panggang mengikuti TPHBS Tahun Pelajaran 2020/2021. TPHBS ditingkat DIY yang diselenggarakan oleh Musyawarah Kinerja Kepala Sekolah SMA se DIY dimaksudkan untuk menjajaki hasil belajar siswa untuk persiapan masuk ke Perguruan Tinggi. Pelaksanaan TPHBS akan dilaksanakan secara Full Daring di masa pandemic covid-19.

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Tahap 1

10:30AM-11:30AM SMAPA High School

Senin 15 Maret 2021, Pendidik dan tenaga kependidikan SMAN 1 Panggang mengikuti vaksinasi tahap 1. Vaksinasi dilaksanakan di UPT Puskesmas Panggang I pada Sesi 2 pukul 10.00 - 11.00. Kegiatan imunisasi tersebut merupakan salah satu upaya mencegah penularan Covid-19, dan persiapan menuju dibukanya kembali Pembelajaran Tatap Muka di Sekolah menunggu Keputusan dari Pemerintah.

Baca Selengkapnya

KOTAK SARAN

Media untuk menampung Kritik/Saran untuk kemajuan SMAN 1 Panggang.


Silahkan tuliskan saran dengan Klik Menu Kotak Saran.

Dalam rangka mengukur kinerja pelayanan, peningkatan mutu pendidikan maupun pemenuhan kebutuhan sarana dan prasarana sekolah.